top of page
  • Fierofea Books

Rekomendasi Buku Penulis Lokal untuk Fieries


Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia!


Setiap orang pasti memiliki caranya masing-masing dalam rangka merayakan HUT RI yang ke-76. Mungkin ada yang mengikuti lomba tujuhbelasan secara online? Atau nonton film sejarah mengenai kemerdekaan Indonesia?


Tapi, barangkali Fieries ingin merayakan dengan membaca buku-buku karangan penulis lokal, Fierofea punya beberapa rekomendasi nih!



Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76! Rekomendasi buku penulis lokal - Fierofea Books Blog



1. Harimau! Harimau! karya Mochtar Lubis

Fierofea Books Blog

Selama berhari-hari, sekelompok pengumpul damar terjebak di tengah rimba dalam keadaan lapar. Merekapun juga terjebak di dalam lingkaran permainan dengan harimau yang sama laparnya. Satu persatu orang tumbang menjadi korban. Keadaan semakin menegangkan ketika mereka sadar bahwa sebelum membunuh sang nenek, mereka harus membunuh harimau di dalam tubuh mereka. Buku ini sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris, Jerman, Belanda dan Jepang, loh!

Banyak orang yang takut hidup menghadapi kebenaran, dan hanya sedikit orang yang merasa tak dapat hidup tanpa kebenaran dalam hidupnya.

2. Gadis Kretek karya Ratih Kumala

Fierofea Books Blog

Pak Raja—seorang petinggi bisnis Kretek Djagat Raja—sekarat. Istri dan ketiga anaknya dilanda bingung karena memanggil nama perempuan yang tak dikenal: Jeng Yah. Dalam perjalanannya, ketiga anak itu, Lebas, Karim dan Tegar, mulai mencari keberadaan sang puan hingga membawa mereka kepada buruh bathil tua dan perlahan mengungkap sejarah keluarga, bisnis hingga kisah cinta sang Ayah. Fieries akan diajak berkeliling dari satu kota ke kota lain dalam masa periode penjajahan hingga kemerdekaan Indonesia.


Kaya akan wangi kemarau, sarat dengan aroma cinta





3. Perempuan yang Menangis kepada Bulan Hitam karya Dian Purnomo

Fierofea Books Blog

Sirna sudah impian Magi Diela untuk membangun Sumba sebab ia terjebak di dalam budaya yang tak lain hanya memenjarakan kebebasan perempuan setempat: tradisi kawin tangkap. Leba Ali, pria paruh baya yang sejak dulu sudah mengincarnya, ingin memperistri Magi. Budaya yang ada dijadikan sebagai tameng untuk memuaskan hasrat dan nafsunya. Magi semakin putus asa ketika keluarga tidak berusaha untuk membela, melain menyerahkanya begitu saja. Apakah Magi harus mati, meninggalkan Sumba atau menerima nasib? Cerita ditulis bedasarkan suara perempuan-perempuan Sumba yang terikat oleh tradisi, di mana kita bisa menilai sendiri apakah semua budaya yang melanggar hak-hak perempuan masih pantas untuk dilanjutkan atau tidak.


Kematian adalah kepastian, ada yang membiarkan kedatangannya menjadi misteri, ada yang menjemputnya dengan paksa


4. Parable karya Brian Khrisna

Fierofea Books Blog

Kehidupan Sadewa Sagara super biasa saja dan terlalu klise. Rutinitasnya berputar di dalam lingkaran yang sama, tidak menonjol dan sering kali kurang beruntung: nilai pas-pasan, sering ditolak cewek, cupu, dan tidak pernah jadi pemeran utama, Sedangkan, sahabatnya, Edo, memiliki hidup yang berlawanan dengan Dewa. Kisah keduanya menggambarkan kehidupan anak-anak SMA pada umumnya, membuat Fieries bernostalgia dan memperlihatkan bahwa kehidupan yang biasa-biasa saja bisa jadi sesuatu yang luar biasa.





5. Teka-teki Terakhir karya Annisa Ihsani

Fierofea Books Blog

Semua orang di kota bilang bahwa pasangan suami-istri Maxwell adalah ilmuwan gila, penyihir jahat bahkan pewaris harta kekayaan berlimpah yang memilih untuk tinggal di kotanya. Ketika kertas ulangan matematika Laura ditemukan oleh James Maxwell, pria itu menawarkan bantuan karena nilainya yang tidak memuaskan. Kesempatan itu tidak disia-siakan Laura untuk membuktikan rumor yang ia dengar mengenai pasangan tua tersebut. Justru, Laura mulai sadar bahwa pasangan itu jauh lebih istimewa dari yang ia bayangkan.

Semua orang aneh dengan caranya sendiri. Terkadang keanehanmu tidak cocok dengan keanehan orang lain, jadi mereka menyebutmu aneh. Tetapi terkadang keanehanmu cocok dengan keanehan seseorang, dan kalian bisa berteman.

6. White Wedding karya Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie

Fierofea Books Blog

Elphira terlahir sebagai albino sehingga tidak bisa bersekolah seperti anak-anak pada umumnya. Ia benci hidupnya, tapi ia lebih benci terhadap warna putih. Teman yang ia miliki hanyalah sekelompok lansia dan seorang berambut Merah: Sierra. Bagi Elphira, Sierra terlalu baik, cerdas, dewasa dan aneh untuk anak seumurannya. Setiap hari mereka akan mendiskusikan banyak hal—bintang, sejarah, dan perdebatan mengenai warna putih yang tiada habisnya. Mungkin, Sierra jauh lebih istimewa dari yang ia pikirkan,

…Membenci orang itu berat Elphira. Kamu harus pura-pura enggak melihat dia ada di ruangan yang sama denganmu, harus pura-pura enggak mendengar apa yang dia katakan


7. Touché karya Windhy Puspitadewi

Fierofea Books Blog

Riska menjalani hidup yang normal seperti anak SMA pada umumnya, yang membuatnya sedikit berbeda hanyalah kemampuannya untuk merasakan perasaan orang lain lewat sentuhan. Tapi kedatangan Pak Yunus, membuat harapannya untuk hidup normal sirna. Ia bertemu dengan Indra, si cowok dingin yang mampu membaca pikiran orang lain dan Dani, si juara kelas yang bisa menyerap informasi apapun. Keempatnya memiliki kemampuan yang sama dengan cara menyentuh objek dan disebut sebagai seorang touché. Tiba-tiba Pak Yunus menghilang, dan mereka harus menggunakan kekuatan yang mereka benci, lebih sial lagi karena hanya ada satu pentunjuk: sebuah puisi kuno.




...otak manusia seperti loteng kecil dengan banyak barang di dalamnya. Jadi jika kita bilang kita lupa, sebenarnya tidak sepenuhnya lupa, hanya saja kenangan itu tertumpuk di bawah kenagan-kenangan lain, atau mungkin di dalam laci di loteng yang juga sudah tertimbun dengan barang-barang lain.

8. Bilangan Fu

Fierofea Books Blog

Berawal dari kisah persahabatan dua pemanjat tebing yang memiliki pemikiran berbeda. Yuda dengan modernisme dan Parang Jati yang berpegang teguh dengan pemikiran spiritual-kritis. Keduanya terjebak di dalam konflik spiritual masyarakat sekitar dengan menghilangnya mayat yang konon paling keramat di sana. Bangkit dari kubur atau dicuri? Semua orang tersesat di dalam takhayul, sedangkan ada pihak yang memanfaatkan keadaan. Cerita dibalut dengan legenda Jawa sehingga Fieries bisa menambah wawasan mengenai budaya di Indonesia!

Takhayul memiliki tujuan yang lurus namun tidak jalan yang lurus. Sedangkan, modernisme memiliki jalan yang lurus tapi tidak tujuan yang lurus.

9. Pasung Jiwa karya Okky Madasari

Fierofea Books Blog

Berpusat pada perjalanan Sasana dan Jaka Wani dalam pencarian jati diri. Dipertemukan oleh musik dangdut, kedua hidup bedasarkan apa yang mereka cintai tanpa merugikan orang lain. Jiwa yang bebas dari segala kungkungan dan tuntutan adalah hidup yang mereka dambakan. Namun rupanya masyarakat selalu merasa berhak mengatur hidup orang lain—stigma masyarakat, norma agama, peraturan yang tumpul ke atas dan tajam ke bawah, hingga masalah gender yang terus diperdebatkan pantau atau tidaknya. Apakah manusia benar-benar bisa merdeka? Apakah yang masyarakat anggap baik adalah yang terbaik? Tak ada jiwa yang bermasalah. Yang bermasalah adalah hal-hal yang ada di luar jiwa itu. Yang bermasalah itu kebiasaan, aturan, orang-orang yang mau menjaga tatanan. Kalian semua harus dikeluarkan dari lingkungan mereka, hanya karena kalian berbeda


10. Sepotong Senja Untuk Pacarku karya Seno Gumira

Fierofea Books Blog

Merupakan kumpulan cerita pendek dengan tema senja yang magis. Buku ini juga memuat sebuah trilogi yang mengisahkan kisah cinta Sukab terhadap Alina. Berawal dari petualangan Sukab yang menjadi buronan kota karena memotong senja indah di tepi pantai, memasukkannya ke dalam amplop untuk dikiram kepada Alina sebagai bentuk kasih sayangnya. Dilanjutkan dengan perjalanan sang Tukang Pos yang mengantarkan surat tersebut, dan berakhir dengan jawaban dari Alina. Tapi dunia sudah jauh berbeda, tidak sama lagi. Trilogi Alina juga dibacakan oleh

Sudah terlalu banyak kata di dunia ini Alina, dan kata-kata, ternyata, tidak merubah apa-apa. Lagipula siapakah yang masih sudi mendengarnya? Di dunia ini semua orang sibuk berkata-kata tanpa pernah mendengar kata-kata orang lain.
 

Itu dia 10 rekomendasi buku fiksi karya penulis lokal dari berbagai genre! Tertarik untuk baca salah satunya? Yuk ramaikan perindustrian buku lokal!

Pantau terus twitter Fierofea di @fierofeabooks dan IG @fierofea.books untuk rekomendasi lainnya ya!

Let's #SpreadSofea with Fierofea, Fieries!




bottom of page